Membuat Daftar Penerima Rekening klikBCA
Namun pada kenyataannya, layanan internet banking pada suatu bank belum dapat kita ketahui kelebihan maupun kekurangannya sebelum kita membuka rekening dan mendaftarkan layanan dari bank itu sendiri. Sehingga nasabah lebih banyak memilih layanan mobile banking atau sms banking, agar dirasakan lebih mudah untuk digunakan.
Berdasarkan pengalaman pribadi disaat kita melakukan menjalankan transaksi melalui internet banking, ada layanan internet banking yang mengharuskan nasabah memasukkan terlebih dahulu penerima transfer ke dalam daftar penerima rekening agar kita dapat menjalankan transfer baik penerima dengan bank yang sama maupun penerima dengan bank yang berbeda (domestik). Seperti pada artike saya sebelumnya :
Baca Juga
Cara Menggunakan Mandiri Internet Bisnis
Dimana di dalam artikel tersebut memberikan panduan untuk memasukan daftar penerima rekening
atau
Sedangkan para artikel ini akan memberikan langkah untuk Membuat Daftar Penerima Rekening pada KlikBCA baik rekening BCA sebagai tujuan atau Rekening Bank Lainnya. Anda dapat masuk ke menu Transfer Dana dan pilih Daftar Rekening Tujuan sehingga akan menampilkan gambar berikut:
Pada gambar di atas anda dapat melihat dua bagian :
A. Penerima adalah pemilik Rekening BCA
1. Pilih Rekening BCA lalu Kirim
2. Masukan no rekening tujuan
3. Masukan 8 angka ke Token BCA dimana untuk menghidupkan token BCA, anda cukup tekan segitiga merah lalu masukan pin.
4. Masukan 8 angka yang tercantum di bawah no rekening tujuan ke dalam token BCA dengan cara tekan angka 2 disaat token menampilkan APPLY. Dan pastikan 6 angka yang tercantum pada kotak merah sesuai atau sama dengan 6 angka bagian belakang no rekening tujuan Lalu pilih Lanjutkan.
Jika sukses maka akan menampilkan no rekening dan nama penerima rekening pada layar klikBCA.
B. Penerima adalah Pemilik Rekening Bank Lain
Pada langkah ini sama halnya dengan langkah diatas, hanya perbedaannya kita harus memilih :
Nama Bank - Kota Tujuan - Nama Cabang dari Bank Tujuan.
Selanjutnya anda dapat memasukan 8 angka ke dalam token BCA dan pilih tombol lanjutkan. Dari langkah ini maka layar klikBCA akan menampilkan nama penerima beserta nomor rekening.
Setelah anda memasukan daftar rekenig tujuan, maka anda dapat melakukan transfer dari daftar penerima yang telah tersimpan di layanan klikBCA.